Blog / Wedding Ideas / Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru!

Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru!

Color:
Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 1

Photography: Anouschka Rokebrand

Bridal shower adalah sebuah pesta pemberian hadiah yang diadakan beberapa minggu menjelang hari pernikahan.. Secara tradisional, bridal shower diselenggarakan oleh keluarga pengantin. Namun belakangan, persiapan banyak dilakukan oleh pengiring pengantin. Tidak ada aturan yang mutlak dalam hal ini, siapapun bisa menjadi tuan rumah untuk acara bridal shower, kecuali pasangan calon pengantin perempuan.

Biasanya terdapat daftar tamu khusus perempuan yang akan diundang dalam acara bridal shower, namun ada juga beberapa pasangan yang memilih untuk mengundang keluarga dan teman mempelai pria untuk bergabung dalam perayaan bridal shower. Idealnya, acara bridal shower diadakan satu hingga delapan minggu sebelum hari pernikahan.

Yang Harus Dilakukan dan Dihindari dalam Perencanaan Bridal Shower

Sebelum mengadakan bridal shower, pastikan Anda sudah membaca beberapa panduanyang telah Bridestory rangkum agar Anda lebih mudah dalam merencanakan bridal shower. Jika Anda mempelai wanita, jangan ragu untuk meneruskan ini ke bridesmaid Anda. Supaya, Anda dan sahabat dapat menikmati pengalaman bridal shower yang menyenangkan!

Lakukan: Tentukan jadwal acara dan anggaran

Seperti halnya merencanakan acara lainnya, pengaturan waktu dan anggaran merupakan langkah penting dalam perencanaan bridal shower. Susunan waktu yang masuk akal akan membuat segala sesuatunya berjalan lancar dan tepat waktu. Sementara perencanaan anggaran yang baik akan membatasi Anda dari pengeluaran berlebihan. Sebagai tips tambahan, jika Anda sudah terlanjur untuk menghabiskan banyak anggaran pada salah satu hal, jangan panik! Pertimbangkan untuk berhemat pada elemen lainnya.

Jangan: Melibatkan terlalu banyak pembuat keputusan

Pepatah "semakin ramai, semakin meriah" tidak selalu berlaku dalam semua situasi. Dalam pengambilan keputusan, cobalah untuk melibatkan sesedikit mungkin kepala. Setidaknya, libatkan 3 hingga 5 orang sahabat, supaya Anda bisa mendapatkan opsi dan saran yang cukup untuk dipertimbangkan. .

Lakukan: Dengarkan pendapat dari teman-teman, terutama dari calon mempelai

Sebagai penyelenggara, salah satu hal yang harus dilakukan adalah mempertimbangkan pendapat siapa yang benar-benar penting dalam proses pengambilan keputusan. Dengarkan pendapat dari semua elemen, baik rekan pengiring pengantin, pengantin itu sendiri, orang tua dari mempelai wanita, hingga keluarga-keluarga dari mempelai wanita. Dengarkan setiap masukan, tetapi jangan terlalu lama dalam mempertimbangkan segalanya

Jangan: Lakukan semuanya sendiri

Pernikahan memang memerlukan banyak persiapan yang tak kunjung usai. Ketika segala hal menjadi terlalu berlebihan, delegasikan ke teman Anda untuk membantu. Sahabat Anda pasti akan selalubersedia membantu Anda dengan seluruh persiapan bridal shower.

Lakukan: Jadilah kreatif dan bersenang-senang

Tetaplah pada tujuan utama dari acara bridal shower, yaitu untuk bersenang-senang. Jangan terlalu memberi tekanan pada diri sendiri. Buatlah bridal shower menjadi acara yang menyenangkan dan dipenuhi ide-ide out-of-the-box yang kreatif. Hal ini akan sangat menyenangkan tidak hanya untuk calon mempelai, tetapi juga untuk Anda yang merencanakan semuanya.

Ide Aktivitas Bridal Shower

Selain pemberian hadiah yang akan dilakukan di akhir acara, ada banyak hal yang dapat Anda lakukan untuk menghabiskan waktu berkualitas dengan bridesmaid Anda. Berikut adalah beberapa ide kegiatan bridal shower yang menyenangkan yang dapat Anda lakukan bersama para sahabat.

Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 2

Photography: Megan Welker - Ruth Eileen

Sarapan Bersama

Kebanyakan bridal shower diadakan saat makan siang ataupun makan malam. Sebagai alternatif, mengapa tidak bertemu lebih awal di pagi hari untuk menikmati pancake serta parfait? Kegiatan yang menyenangkan ini akan menjadi cara yang bagus untuk memulai hari.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 3

Photography: Christina Mendoza - Acqua Photo

Pool Party
Pool party selalu bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan untuk dilakukan bersama sahabat. Anda dapat bersantai di tepi kolam renang, sambil menyeruput cocktail favorit. Ini juga bisa menjadi saat yang tepat untuk mengeluarkan koleksi bikini Anda, dan buat aktivitas seru lainnya bersama para sahabat.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 4

Slumber Soiree
Alternatif lainnya adalah, mengadakan slumber party / pesta piyama dan menghabiskan waktu hingga pagi tiba. Pilihannya, Anda bisa mengenakan piyama dan membuat masker wajah bersama, atau beraktivitas seru dengan pilihan lingerie yang atraktif.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 5

Photography: Mr. Haack

Pesta Barbekyu
Pesta barbekyu di halaman belakang tidak pernah gagal menjadi kegiatan yang menyenangkan untuk dilakukan bersama. Steak panggang, makanan laut, dan beberapa marshmallow akan menghangatkan suasana dan kebersamaan Anda. Jika Anda menyukai kegiatan alam dan berkemah, sempurnakan perayaan dengan berkemah di bawah hamparan bintang!


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 6

Photography: Andrea Lee

Yoga
Apabila Anda dan sahabat termasuk pecinta olahraga, melakukan yoga bersama untuk menjaga kebugaran tentu ide yang bagus. Buatlah yoga Anda menjadi momen yang tidak biasa dengan menghadirkan beberapa karangan bunga mini sebagai dekorasi untuk merasakan atmosfer dari pernikahan. Setelah itu, jangan lupa untuk menyegarkan diri dengan sajiancamilan sehat dan teh.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 7

Photography: Lisa Dolan - Matthew Land

Cooking and Baking
Membuat makan malam Anda sendiri ditemani dengan orang-orang tersayang tentu akan menjadi momen yang menyenangkan, ditambah lagi menikmati makanan bersama dan menghabiskan malam dengan bercerita. Jangan khawatir jika Anda tidak bisa memasak, mencoba resep baru akan terasa lebih seru dan menyenangkan. Jika hasil masakan tidak sesuai ekspektasi, Anda bisa memesan makanan cepat saji favorit!


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 8

Photography: Carmen Santorelli - via Me Pretty

Ice Cream Party
Berkumpul di sore hari untuk menikmati es krim dengan berbagai rasa dan topping sesuai selera tentu akan menjadi momen yang membahagiakan. Jangan lupa berikan tamu Anda sendok es krim yang dibuat khusus dengan inisial nama untuk menikmati es krim bersama!


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 9


Seafood Party
Tidak ada yang lebih menyenangkan dari seafood party. Apalagi, jika para sahabat termasuk pecinta makanan laut. Namun, pastikan seluruh tamu tidak ada yang memiliki riwayat alergi.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 10

Photography: Cameron and Kelly Studios

Glamping
Sebagai ide berlibur yang tak biasa, glamping bisa menjadi opsi yang menyenangkan. Glamping menjadi alternatif berlibur yang cukup populer belakangan ini. Dan, semakin banyak destinasi wisata yang menyediakan spot untuk Anda yang ingin menikmati pengalaman glamping. Jangan lupa lakukanlah riset terlebih dahulu dan siapkan budget untuk jenis aktivitas ini.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 11

Photography: Ashley Sawtelle - Kelly Brown

Merangkai Bunga
Untuk Anda yang suka dengan kerajinan, sesi merangkai bunga bersama bisa menjadi pertimbangan. Anda dapat mengundang seorang ahli untuk memandu Anda dalam prosesnya serta mengajari Anda tentang pengetahuan merangkai bunga.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 12

Photography: Joielala Photography

Perawatan Tubuh
Memanjakan diri setelah semua persiapan selesai dengan melakukan perawatan kuku dan mewarnainya untuk hari pernikahan bisa menjadi alternatif yang sempurna. Nikmatilah waktu menjelang hari pernikahan dengan bersantai dan mempercantik diri.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 13

Photography: Heidi Lau - Laura Clarke

High Tea
Jika Anda ingin melakukan aktivitas yang santai, minum teh bersama akan sangat menyenangkan dan membuat rileks. Sediakan makanan ringan dan beberapa kue untuk melengkapi tea time Anda bersama teman-teman Anda. Jika ingin lebih menarik, Anda bisa menentukan dresscode untuk acara minum teh bersama!


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 14

Photography: Anouschka Rokebrand - Alyse French

Wine and Cheese Party
Jika Anda dan mempelai pengantin adalah tipe wanita yang menyukai kemewahan yang klasik, maka mencicipi wine dan aneka keju bisa menjadi ide bridal shower yang menarik.



Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 15

Piknik
Makan siang formal adalah acara klasik yang akan disukai semua orang, tetapi bagaimana jika mengubahnya menjadi piknik? Tentunya akan menjadi momen menyenangkan makan bersama dengan suasana yang berbeda. Temukan taman terdekat atau pilih halaman belakang yang cocok untuk melakukan piknik bersama sahabat Anda.


Ide Tema dan Aktivitas Bridal Shower yang Seru! Image 16

Photography: Ruth Eileen - Aaron Delesie

Game On!
Last but not least, menghabiskan waktu dengan bersenang-senang menikmati permainan bisa menjadi pilihan Anda. Siapkan beberapa permainan yang seru dan familiar seperti Jenga, Monopoli, atau kartu remi. Jika Anda lebih suka permainan dalam ruangan, permainan tebak-tebakan bisa menjadi opsi menarik. Bagilah tamu Anda menjadi dua tim dan minta mereka bersaing dalam menjawab hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan di bidang kesehatan dan kecantikan. Jadikanlah permainan lebih menyenangkan dengan membuat pertanyaan-pertanyaan kreatif dan informatif. Permainan menebak makeup juga bisa menjadi pilihan lain permainan di dalam ruangan.


Ide Tema Bridal Shower

Setelah Anda menentukan beberapa aktivitas yang menyenangkan, hal berikutnya yang perlu Anda pikirkan adalah tema bridal shower. Beberapa tema bisa sangat cocok dengan aktivitas yang kami sebutkan di atas; tema bunga dengan kegiatan merangkai bunga, misalnya. Saat Anda menelusuri setiap tema, kami yakin Anda akan mendapatkan banyak ide baru untuk acara bridal shower.

Add To Board
16_french_country_eouo6p.jpg

Photography: Lindsay Hite

French Country

Tema pedesaan Prancis bisa menjadi tema yang indah dengan memadumadankan elemen pedesaan yang menyenangkan dengan kultur Prancis yang cantik. Sajikan kue-kue lezat khas Prancis dan beberapa bunga segar di meja Anda. Tambahkan beberapa elemen dekoratif berkonsep rustic, seperti kursi dan meja kayu yang beragam.

Add To Board
17_flowers_bvxgqa.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
18_parisian_chic_upfo7r.jpg

Photography: Lindsay Hite

Add To Board
19_summer_zfp6y4.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
20_glitz_glam_vt5d3r.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
21_90s_jmgibd.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
22_vintage_english_hwde0n.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
23_nautical_hyrk3o.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
24_fiesta_qmmchp.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
25_boudoir_k5kisb.jpg

Photography: Je T'aime Beauty

Add To Board
26_boho_r5fa0a.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
27_tropical_naifuk.jpg

Photography: qaaaa

Add To Board
28_country_zvtran.jpg

Photography: qaaaa

So, which idea or theme will you be having for your very own bridal shower? Let us know in the comments below!

Vendors you may like

Instagram Bridestory

Follow @thebridestory on Instagram for more wedding inspirations

Visit Now
Visit Now