Blog / Relationship Tips / 8 Topik Diskusi dengan Pasangan untuk Hubungan yang Sehat

8 Topik Diskusi dengan Pasangan untuk Hubungan yang Sehat

Warna:
Tambahkan ke Board
8-topik-diskusi-dengan-pasangan-untuk-hubungan-yang-sehat-1

Mengharmoniskan hubungan rumah tangga tidak hanya melibatkan hal-hal yang duniawi, seperti berlibur bersama atau memberinya kejutan ulang tahun. Namun, hal-hal sederhana, seperti mengobrol santai dari hati ke hati, juga bisa menjadi siraman yang menyegarkan batin masing-masing. Tentunya hal ini juga akan semakin menyehatkan pernikahan.

Berikut beberapa obrolan sehat yang bisa semakin mengharmoniskan hubungan dalam rumah tangga.

1. Bagaimana harimu? Bagaimana perasaanmu terhadap hari ini?
Tentunya Anda dan pasangan banyak menjalani kegiatan yang berbeda setiap harinya walaupun sudah tinggal satu atap. Obrolan seperti ini bisa menjadi perbincangan di tempat tidur yang sehat. Tidak hanya bisa menyampaikan keluh kesah dan berbagi cerita, Anda dan pasangan juga belajar untuk menjadi pendengar yang baik. Selain itu, tidak ada lagi perasaan negatif yang Anda atau pasangan pendam yang bisa beresiko negatif pada hubungan, dan tentu saja, tidur pun jadi lebih nyenyak.

2. Hal apa yang kamu suka tentang saya, dan apa yang kamu kurang suka?
Setiap orang bisa berubah karena keadaan yang kalian jalani juga bisa berubah. Terkadang, perkataan seperti, "kamu sudah tidak seperti dulu lagi" kerap mewarnai pertengkaran. Waspadailah dengan obrolan reflektif dan tanyakan pada pasangan hal-hal apa dari Anda yang membuatnya senang akhir-akhir ini, berikut yang negatif juga. Topik ini menjadi bahan evaluasi Anda dan pasangan, dan ketika kalian berdua bisa bersikap jujur, harmonisasi pernikahan pun dapat dijaga dengan baik.

3. Apakah saya memberi dukungan yang cukup?
Kegiatan apa pun yang Anda dan pasangan jalani masing-masing, tentunya memerlukan dukungan. Apakah salah satu dari Anda yang sehari-hari mengurus rumah tangga, yang bekerja kantoran, atau yang banyak bepergian karena penugasan, semuanya pasti bisa menyumbangkan pengalaman yang baik maupun yang tidak mengenakan. Tanyakan kepada pasangan apakah Anda telah memberikan dukungan moral dan materi yang cukup, serta bantuan apa yang Anda bisa berikan untuk meringankan bebannya. Sikap pengertian seperti ini tentunya sangat penting dalam sebuah hubungan.

4. Seks seperti apa yang kamu suka? Apa yang membuatmu terpuaskan?
Taukah Anda jika ketidakpuasan seksual adalah salah satu penyebab perceraian? Jangan ragu untuk membicarakan kehidupan seksual dengan pasangan. Jika Anda bisa menanyakan apa yang membuatnya nyaman ketika berhubungan seksual, tentu pasangan Anda akan melakukan hal yang sebaliknya juga. Komunikasi dan kejujuran adalah kunci dari kepuasan kehidupan seksual dalam pernikahan.

5. Bagaimana kamu ingin kita membesarkan anak-anak?
Rencanakan anak dan masa depannya dengan pasangan sedini mungkin. Bicarakan setiap pertumbuhannya dan buat gambaran masa depannya bersama-sama dengan pasangan.

6. Bagaimana keluarga saya menurutmu? Apa yang kamu sukai dan tidak sukai dari mereka?
Di Asia, campur tangan keluarga besar masih banyak terjadi pada kehidupan suami-istri walaupun mereka tidak tinggal bersama. Faktor luar seperti ini terkadang bisa memicu ketegangan dalam rumah tangga. Tidak ada salahnya memancing topik ini kepada pasangan di momen obrolan santai sehari-hari sehingga tidak ada perasaan yang disembunyikan karena rasa tidak enak membahas tentang keluarga besar pasangan.

7. Apakah kita perlu mengimprovisasi strategi keuangan?
Berbicara finansial terdengar melelahkan. Namun, hal ini penting dibicarkan justru pada saat baru merencanakan kebutuhan tambahan. Fokuskan pada mencari solusinya dan tetaplah terbuka terhadap pasangan akan pendapatan dan pengeluaran masing-masing.

8. Ke mana destinasi jalan-jalan/liburan kita berikutnya?
Jangan lupa untuk menyelipkan topik-topik yang santai, seperti merencanakan kegiatan melepaskan penat. Selain rencana liburan, rencana sederhana di akhir pekan juga menjadi salah satunya. Misalnya, mencoba restoran baru di akhir pekan atau menonton pertunjukkan seni.

Vendor yang mungkin anda suka

Instagram Bridestory

Ikuti akun Instagram @thebridestory untuk beragam inspirasi pernikahan

Kunjungi Sekarang
Kunjungi Sekarang